22 Khasiat Air Jahe: Menurunkan Berat Badan, Mencegah Stres, Melawan Kanker, dll

Jahe memiliki kandungan zat fitokimia (berfungsi sebagai analgenesik, anti peradangan, anti-bakteri), vitamin B5, vitamin B6, shaogol, chineol, farnesene dan rendah kalori.

Dengan aromanya yang khas, dengan sedikit rasa pedas tapi nikmat, menjadikan tanaman jahe banyak digunakan untuk meningkatkan cita rasa makanan. Sering juga jahe digunakan sebagai minuman.

Air jahe dibuat dari jahe yang telah dicampurkan air hangat. Minuman ini sering diminum sebagai obat herbal alami, yang setelah meminumnya juga dapat menghangatkan badan.

Minuman Jahe
Minuman Jahe | Sumber gambar: Flickr.com

Wedang jahe atau air jahe ini sangat nikmat diminum ketika udara dingin. Manfaat dari air jahe ini ada banyak sekali.

Khasiat Minum Air Jahe

1. Menurunkan Berat Badan
Penelitian telah menemukan bahwa minum air rebusan jahe mampu menurunkan berat badan. Dilansir dari laman Boldsky.com, bahwa menurunkan berat badan dengan jahe adalah sebuah ide yang bagus.

Jahe merupakan obat untuk segudang masalah kesehatan karena di dalamnya memiliki sifat terapeutik, yang khasiatnya mampu mengobati masalah mual, batuk ,flu, dan pencernaan.

Jahe membantu untuk mengatasi masalah kegemukan. Banyak orang yang memanfaatkan jahe untuk bisa menurunkan berat badan secara ampuh. Minum air jahe khasiatnya akan membantu Anda untuk memiliki berat badan yang ideal.

Cara lainnya seperti dipaparkan dari laman Boldsky.com, bahwa terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memanfaatkan jahe guna menurunkan berat badan, yaitu:

#Cara 1
Parut sepotong potongan jahe yang kecil. Lalu tambahkan ke dalamnya beberapa tetes air lemon dan sedikit garam. Setelah itu masukan juga air sebanyak setengah cangkir, lalu aduk secara merata dan konsumsi. Lakukan cara ini pada satu jam sebelum Anda makan siang dan makan malam.

#Cara 2
Sebelum Anda menggoreng sayuran untuk memasak. Anda bisa sebelumnya untuk menggoreng jahe yang telah dihancurkan (menggoreng menggunakan satu sendok teh minyak). Setelah itu, Anda bisa menambahkannya secara bebas ke resep makanan pedas Anda.

#Cara 3
Anda juga bisa mengonsumsi teh jahe, yang bisa dikonsumsi hingga tiga kali dalam sehari. Untuk membuatnya dengan menghancurkan potongan jahe yang kecil, lalu rebus dan biarkan mendidih selama 15 menit (dengan api sedang) sembari memasukan setetes madu. Setelah selesai merebus maka jahe, maka siap untuk dikonsumsi.

#Cara 4
Setelah makan, maka satu jam setelah itu Anda bisa minum segelas buttermilk dengan tambahan jahe yang diparut.

2. Mengatasi Perut Mulas
Keadaan perut yang muncul rasa mulas terjadi akibat seseorang jarang mengonsumsi makanan berserat. Jahe dapat diandalkan untuk mengatasinya, dimana Anda hanya perlu minum air jahe yang rasanya nikmat dan menghangatkan tubuh ini. Disarankan minum air jahe sebanyak 2 kali dalam sehari, yang nantinya membuat perut menjadi sangat nyaman.


3. Membantu Menghilangkan Jerawat
Jahe dapat juga dimanfaatkan untuk mengatasi masalah jerawat. Anda hanya perlu membuat parutan jahe, lalu tinggal ditempelkan pada bagian wajah yang mengalami jerawat. Jahe memiliki kandungan zat yang berkhasiat untuk membantu menghilangkan jerawat di wajah, selain itu juga membuat kulit wajah menjadi lebih bersih dan sehat.

4. Meningkatkan Kesuburan Pria
Pada penelitian yang dilakukan para ahli, menemukan bahwa jahe memiliki kandungan di dalamnya yang mampu bermanfaat untuk meningkatkan kebuburan pria, sehingga vitalitas seorang pria nantinya bisa lebih kuat.

Dalam memanfaatkan jahe untuk menigngkatkan vitalitas pada pria, maka Anda bisa membuat wedang jahe yang diiberikan campuran berupa madu dan lemon. Dengan minum air jahe bermanfaat untuk meningkatkan libido dan mengatasi problem difungsi ereksi pada pria.

Senyawa cineole dan arginine yang terkandung di dalam jahe bermanfaat untuk mengatasi ejakulasi dini pada pria. Dimana kandungan senyawa tersebut mampu befungsi untuk merangsang ereksi, memperkuat daya tahan sperma dan mencegah kemandulan. Hal ini membuat banyak orang menyebut jahe sebagai afrodisiak untuk menambah gairah seksual.

Dengan manfaatnya ini, jahe dapat diandalkan untuk meningkatkan kesuburan pria, memperbaiki kualitas sperma, dan meningkatkan jumlah sperma.

5. Melancarkan Peredaran Darah
Minum jahe berkhasiat untuk membantu melancarkan peredaran darah, dengan kondisi lancarnya peredaran darah di dalamnya sangat penting untuk terjaganya kesehatan tubuh.

Kandungan di dalam jahe merangsang pelepasan yang bisa memperlebar pembuluh darah di dalam tubuh. Hal ini bermanfaat untuk menjadikan tubuh bisa hangat, menjaga kestabilan tekanan darah dan aliran darah menjadi lebih lancar.

6. Untuk Menghangatkan Tubuh
Ketika barada di tempat seperti pegunungan atau tempat lainnya yang mempunyai hawa dingin, minuman jahe ini sangat berguna saat itu. Jahe yang disajikan dalam bentuk yang hangat, sangat berguna untuk mengatasi hawa dingin yang menusuk kulit. Anda menjadi jauh lebih nyaman setelahnya.

7. Membantu Mencegah Stres
Minum segelas wedang jahe tidak hanya memberikan kehangatan, juga cukup ampuh untuk meredakan gejala stres. Jahe memiliki aroma yang bisa membantu menenangkan jiwa, yang dapat menurunkan rasa stres dan tegang.

Seorang ahli gizi, Alice Mackintosh menjelaskan bahwa di dalam jahe terkandung antioksidan yang kuat berupa gingerol yang berfungsi untuk membasmi zat kimia berbahaya yang ada di dalam tubuh.

Zat kimia berbahaya yang ada di dalam tubuh berkontribusi pada peningkatan resiko stres pada seseorang. Anda bisa menikmati air panas yang dicampur dengan jahe dan juga irisan lemon, yang manfaantya segudang.

loading...

8. Mengobati Penyakit Flu dan Sakit Kepala
Kandungan di dalam air jahe berkhasiat dalam mengobati flu yang bersamaan dengan munculnya rasa sakit kepala.

Selain pengobatan dengan mengonsumsi wedang jahe, Anda juga bisa membuat ramuan luarnya, pertama-tama tumbuk jahe hingga halus, lalu jadikan seperti pasta, lalu tambahkan minyak zaitun.

Setelah itu aplikasikan ramuan ke bagian hidung, kening kepala, dada, dan leher. Selain itu, ramuan juga dapat dibalurkan pada bagian tubuh yang mengalami sakit atau nyeri.

9. Meredakan Rasa Mual
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh pihak University of Maryland Medical Center, menemukan bahwa kandungan di dalam jahe bisa secara efektif untuk mengatasi masalah mual. Dijelaskan bahwa jahe ampuh untuk menghindari masalah seperti mabuk perjalanan, morning sickness, mual pasca operasi dan jenis gejala mual lainnya.

Dikutip dari laman Globalhealingcenter.com, minum air jahe bermanfaat untuk mecegah mual dan muntah.  Studi klinis menunjukan bahwa efektivitas jahe dalam pencegahan munculnya mual dan muntah cukup efektif, selain itu juga memberikan efek menenangkan.

10. Meredakan Rasa Sakit Saat Menstruasi.
Disarankan agar minum jahe bagi para wanita yang mengalami timbulnya rasa sakit di perut dan punggung saat menstruasi, hal ini secara ampuh mampu menanggulangi gangguan tersebut.

Pada sebuah penelitian pada tahun 2012 yang diterbitkan di jurnal BMC Complementary and Alternative Medicine. Penelitian dengan membandingkan tingkat keefektifan dari minuman jahe dan obat pereda sakit.

Hasil penelitian menunjukan bahwa wanita yang mengonsumsi air jahe sebanyak tiga kali dalam sehari ketika masa menstruasi, mengalami rasa sakit yang kadarnya lebih rendah daripada para wanita yang mengonsumsi obat pereda rasa sakit.

Dari laman Authoritynutrition.com, menyebutkan sebuah studi yang melibatkan 150 perempuan, mereka diminta untuk mengonumsi 1 gram bubuk jahe per hari, pada 3 hari pertama periode menstruasi.

Hasilnya, disimpulkan bahwa konsumsi jahe mampu untuk mengurangi rasa sakit seefektif obat asam mefenamat dan ibuprofen. Jahe tampaknya efektif untuk meredakan rasa sakit akibat nyeri haid ketika dikonsumsi di awal masa menstruasi.

11. Sebagai Obat Batuk Alami
Munculnya batuk akibat bakteri yang menyerang di bagian tenggorokan (utamanya). Ketika mengalami batuk, maka akan memunculkan gejala berupa gatal pada tenggorokan. Minum air jahe hangat bisa membantu untuk menghilangkan rasa gatal di tenggorokan.

Ingat! minum air jahe selagi masih hangat sehingga memberoleh khasiat yang maksimal. Mengonsumsi air jahe juga bermanfaat untuk melegakan tenggorokan dan juga pernafasan.


12. Mengatasi Gangguan Pernapasan.
Di dalam jahe terkandung zat-zat antioksidan yang berkhasiat untuk mengobati masalah di pernafasan, contohnya flu, batuk, asma dan termasuk demam yang meuncul bersamaan dengan penyakit tersebut. Manfaat kandungan yang di dalam jahe berfungsi untuk memaksimalkan proses detoksifikasi paru-paru.

13. Mengurangi Pembengkakan dan Peradangan
Jahe berkhasiat untuk mengurangi gejala peradangan dan pembengkakan yang muncul. Dengan begitu, jahe juga bisa Anda manfaatkan utuk meredakan rasa nyeri di sendi dan otot.

Anda bisa minum jahe sekitar setengah jam setelah olahraga, yang manfaatnya mampu memulihkan kembali kondisi tubuh dengan cepat.

Dari laman Livestrong.com, menyebutkan bahwa jahe memiliki efek anti-inflamasi. Minum air jahe dapat mengurangi gejala peradangan, nyeri sendi dan pembengkakan. Pada sebuah artikel yang dipublikasikan di "Journal of Medicinal Food" edisi musim panas 2005, menyebutkan bahwa ada banyak penelitian para ilmuwan selama 25 tahun terakhir, menemukan banyak bukti ilmiah tentang khasiat jahe sebagai anti-inflamasi yang kuat.

14. Mengatasi Masuk Angin
Masuk angin menimbulkan rasa yang tidak nyaman pada tubuh. Konsumsi minuman jahe akan membuat tubuh menjadi hangat, serta angin yang menumpuk di dalam tubuh secara berlebihan akan bisa dikeluarkan secara maksimal.

15. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh
Jahe kaya akan kandungan vitamin C, magnesium dan zat-zat antioksidan yang penting lainnya. Manfaatnya sangat penting untuk memperkuat daya tahan tubuh, sehingga tubuh tidak mudah untuk jatuh sakit.

16. Melawan Pertumbuhan Tumor dan Sel Kanker
Jahe memiliki gingerol yang bermanfaat untuk menangkal perkembangan tumor dan kanker berbahaya di dalam tubuh.

Pada sebuah penelitian yang diterbitkan oleh US National Library of Medicine National Insitutes of Health, menemukan bahwa kandungan zat gingerol memiliki keefektifan untuk menghambat pertumbuhan tumor pada penyakit kanker usus.

Jahe juga memiliki sifat anti inflamasi yang bekerja untuk menghambat pertumbuhan sel kanker pada kanker rahim.

Dari laman Livestrong.com, menyebutkan bahwa air jahe berkhasiat untuk menghambat pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh. Kandungan antidioksidan yang ada di dalam jahe berfungsi untuk mencegah penyebaran zat kanker di dalam tubuh.

Hal ini berdasarkan pada sebuah tulisan yang dipublikasikan di "British Journal of Nutrition" edisi Februari 2012, mengungkapkan bahwa jahe memiliki antidiksodan dan sifat anti-inflamasi yang berfungsi untuk memperlambat penyebaran kanker tertentu. Sehingga mengonsumsi jahe bermanfaat untuk pencegahan kanker.

17. Mengatasi Mabuk Kendaraan
Banya orang yang mengalami masalah mabuk perjalanan, hal ini cukup menganggu sekaligus membuat Anda menjadi tidak menikmati perjalanan. Jika mengalami mabuk perjalanan, disarankan untuk minum air jahe sebelum berangkat. Disarankan agar Anda juga menyediakan permen mint atau jahe, yang berguna untuk mencegah mual.

18. Mengobati Migraine
Migraine memiliki rasa sakit yang lebih terasa dibandingkan sakit kepala biasa. Konsumsilah jahe secara rutin yang manfaatnya mampu mencegah dan meredakan gejala migraine yang muncul. Selain itu, air jahe mempunyai sifat yang menenangkan, dan membuat kepala menjadi lebih ringan. Aroma jahe juga khas.

Dari laman Globalhealingcenter.com, sebuah percobaan klinis dengan melibatkan 100 pasien, dimana sebagian pasien diberikan bubuk jahe, sebagian diberikan obat untuk penderita migrain.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa manfaat bubuk jahe untuk mengurangi migrain lebih ampuh dibandingkan dengan obat khusus. Selain itu, peneliti juga mengatakan bahwa jahe tidak memberikan efek samping yang membahayakan.

19. Menjaga Sistem Pencernaan
Air jahe hangat bermanfaat bagi pencernaan tubuh, seperti untuk mengatasi masalah perut kembung atau gas berlebih di dalam tubuh. Minum jahe juga membuat usus menjadi lebih sehat, karena kandungan di dalam jahe memilki fungsi untuk membersihkan usus. Disarankan agar Anda minum air jahe hangat.

Ketika perut terasa tidak nyaman maka disarankan agar Anda mencari air jahe hangat, yang dapat meredakan masalah rasa perih di perut.

Dari laman Globalhealingcenter.com menyebutkan bahwa jahe bisa Anda manfatkan untuk mengobati masalah sembelit, perut kembung, dan keluhan pencernaan lainnya.

20. Menjaga Kesehatan dan Fungsi Otak
Masalah stres oksidatif dan inflamasi kronis bisa mempercepat proses penuaan, yang termasuk bisa memicu penyakit Alzheimer, dimana itu adalah penyakit penurunan kognitif dan kemampuan berpikir yang berkaitan dengan usia.

Sebuah penelitian yang diterbitkan pada tahun 2014, penelitian tersebut dilakukan memakai obyek hewan. Hasilnya menemukan bahwa kandungan antioksidan dan senyawa bioaktif di dalam jahe berfungsi untuk menghambat respon inflamasi (peradangan) yang terjadi organ otak.

Banyak penelitian yang menemukan bahwa konsumsi jahe bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak secara langsung. Pada sebuah penelitian dipublikasikan oleh Evid Based Complement Alternat Med, penelitian tersebut melibatkan 60 wanita setengah baya, dimana mereka diberikan asupan ekstrak jahe.

Hasilnya ditemukan bahwa ekstrak jahe bermanfaat untuk meningkatkan waktu reaksi dan memori (daya ingat) otak. Dengan begitu, jahe dapat bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak pada wanita lanjut usia.

21. Menjaga Kestabilan Gula Darah
Penelitian diterbitkan oleh Evid Based Complement Alternat Med tahun 2012 telah menemukan bahwa konsumsi jahe memiliki dampak positif berupa keseimbangan kadar gula darah yang baik, guna menghindari penyakit diabetes.

Dimana kandungan di dalam jahe bisa memberikan pengaruh yang baik pada proses pelepasan insulin dan sensitivitasnya, serta mendukung proses metabolisme karbohidrat dan lipid yang baik di dalam tubuh.

Selain manfaatnya yang efektif untuk menstabilkan gula darah, jahe juga bermanfaat sebagai protektif yang kuat dari resiko komplikasi diabetes ginjal, mata dan organ hati .

22. Kesehatan Kardiovaskular
Sebuah Penelitian yang dipublikasikan oleh Planta Med pada tahun 2013, menyebutkan bahwa kandungan senyawa aktif di dalam jahe yaitu 6-gingerol, bermanfaat untuk mendukung kesehatan jantung.

Berdasarkan hasil penelitian ini, peneliti berusaha mengeksplorasi potensi jahe yang bisa dijadikan sebagai obat penyakit kardiovaskular.

Efek Samping Jahe

Efek samping jahe sangat kecil, hanya saja mengonsumsi jahe dalam jumlah yang terlalu banyak dapat menyebabkan masalah kesehatan. Konsumsi jahe dalam sehari maksimal 5 gram. Lebih dari 5 maka itu tergolong dosis yang tinggi, yang akibatnya bisa mengiritasi (terutama di bagian mulut). Hal itu karena jahe memiliki sifat pedas dan panas.

Dampak buruk lainnya jika mengonsumsi jahe secara berlebihan yaitu:
  • Penyakit diare
  • Rasa mulas
  • Perut kembung
  • Perut begah
  • Datang bulan lebih berat 
  • Memar
  • Pendarahan
  • Iritasi Kulit
  • Penyakit kandung kemih

Adapun untuk mengonsumsi jahe dengan obat herbal lainya dalam waktu yang bersamaan, maka hendaknya dilakukan dengan dosis yang tepat, maka sebelum melakukannya Anda perlu berkonsultasi dengan ahlinya (seperti dokter).

Pada penderita batu empedu maka harus konsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan jika ingin mengonsumsi jahe. Hal itu karena dikhawatirkan kondisi pasien sedang tidak cocok untuk mengonsumsi jahe.

Mengombinasikan antara jahe dengan obat kimia berupa obat anti inflamasi non-steroid maka hendaknya jangan sampai dilakukan. Secara umum, jika Anda ingin mengonsumsi jahe dan obat-obatan kimia maka harus sesuai dengan rekomendasi dokter.

Jika Anda ingin tahu kumpulan resep membuat wedang jahe, berikut laman yang saya rekomendasikan untuk Anda kunjungi: https://cookpad.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berlebihan Puji Kepintaran Anak akan Merusak Motivasi Belajarnya

Penyebab Diare Pada Anak (Gejala dan Penanganannya)

32 Cara Meningkatkan Nafsu Makan (Untuk Orang Dewasa & Anak)